Indonesia Website Awards

Aplikasi Kasir Pintar

Lomba Blog Lokal Komunitas Blogger Pontianak 2016

Image: Google.Com

BloggerBorneo.Com – Dalam rangka memperingati hari ulang tahun yang ke-7, maka Blogger Borneo akan menyelenggarakan sebuah mini kompetisi yang diberi nama Lomba Blog Lokal Komunitas Blogger Pontianak 2016.

Sesuai namanya, mini kompetisi ini sengaja diselenggarakan dengan maksud ingin melihat seberapa banyak jumlah blogger yang ada di Kalimantan Barat.

Lomba Blog Komunitas Blogger Pontianak

Hal ini terkait dengan rencana penyelenggaraan sebuah KOMPETISI BLOG yang jika tidak ada kendala Insya Allah akan dilaksanakan pada pertengahan atau akhir tahun ini. Jadi sebelum kompetisi blog yang sesungguhnya diselenggarakan, Blogger Borneo merancang sebuah mini kompetisi ini.

Karena masih bersifat ajang pemanasan, maka hadiah yang akan diberikan pada kali ini masih belum terlalu besar. Tapi Blogger Borneo berharap kawan-kawan #BloggerPontianak bisa mengikuti mini kompetisi ini bukan semata-mata melihat dari besar tidaknya hadiah yang akan diberikan.

Dan seperti yang telah dijelaskan diatas bahwa lomba blog lokal ini sengaja diselenggarakan sebagai salah satu upaya untuk mengumpulkan data-data siapa-siapa saja #BloggerPontianak yang aktif dan selalu update selama ini. Jadi ketika nanti ada info-info terbaru mengenai event-event atau lomba-lomba blog terbaru secara cepat dapat langsung di-share ke masing-masing blogger.

Baca Juga:   Ingin Berbisnis dengan Kebebasan Waktu Setiap Saat? Coba Saja Menjadi Member MLM

Tema Lomba

Pada penyelenggaraan Lomba Blog Lokal Komunitas Blogger Pontianak 2016, Kota Pontianak Impianku menjadi tema utama lomba. Sebagai salah seorang warga masyarakat kota Pontianak, Blogger Borneo yakin masing-masing memiliki keinginan atau harapan mengenai kota Pontianak di masa yang akan datang.

Nah, di mini kompetisi ini Blogger Borneo menantang kawan-kawan para #BloggerPontianak untuk dapat menuangkan keinginan dan harapan tersebut dalam sebuah tulisan yang unik dan menarik.

Peta Kota Pontianak
Peta Kota Pontianak (Sumber: JagirMedia.Com)

Syarat dan Ketentuan

Sebelum mengikuti lomba, ada beberapa syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi, antara lain:

Kriteria Umum
  • Memiliki Blog Pribadi (Boleh Menggunakan Blog Gratisan atau Self Hosting)
  • Minimal Sudah Memiliki 5 Postingan
  • Berasal dari Kalimantan Barat (Bisa Berdasarkan Domisili atau Asal Kelahiran)
  • Terbuka untuk Umum
  • Satu Peserta Hanya Boleh Mendaftarkan 1 Tulisan Terbaik
Kriteria Khusus
  • Panjang Tulisan Minimal 400 Kata
  • Tidak Mengandung Unsur SARA dan Pornografi
  • Menggunakan Bahasa Indonesia yang Baik dan Benar
  • Dilarang Copy Paste (Kutipan Diperkenankan dengan Catatan Menyertakan Link Sumber di Bagian Akhir Tulisan)
  • Memberikan 1 (Satu) Link Aktif ke www.bloggerpontianak.id untuk kata kunci “Kota Pontianak”
  • Membagi Tulisan yang Diikutsertakan Melalui Media Sosial yang Dimiliki, Seperti:
    • Facebook : Follow dan Mention ke BloggerBorneo
    • Twitter : Follow dan Mention ke @BloggerBorneo
    • Google+ : Follow dan Mention ke +DwiWahyudiBloggerBorneo
    • Instagram : Follow dan Mention ke @BloggerBorneo
  • Memasukkan Keterangan Beserta Link “Tulisan ini diikutsertakan dalam “Lomba Blog Lokal Komunitas Blogger Pontianak 2016” di Bagian Akhir Tulisan
  • Memasukkan Link Para Sponsor di Bagian Akhir Tulisan, Antara Lain:
    • Sang Bintang School
    • Hosting Unlimited Gratis
    • Portal UMKM Kalimantan Barat
    • BellaQua
Baca Juga:   Pontianak October Festival 2015, Semarak Perayaan Harjad Kota Pontianak ke 244
Kriteria Penilaian
  • Kesesuaian dengan Tema
  • Tulisan Bersifat Unik dan Menarik
  • Memasukkan Minimal 2 Gambar Pendukung Tulisan (Hasil Dokumentasi Sendiri akan Menjadi Nilai Tambah)
  • Penilaian Juri Bersifat Final dan Tidak Dapat Diganggu Gugat
Periode Lomba
  • Periode Lomba Sejak Tulisan Ini Dipublish Sampai Tanggal 30 April 2016 Jam 23.59 WIB
  • Pengumuman Pemenang Akan Dilakukan pada Tanggal 2 Mei 2016 (Bersamaan dengan Kopdar Blogger Pontianak Bulan April 2016)
Hadiah Pemenang

Disediakan Paket Hadiah untuk Para Pemenang, antara lain:

  • 5 Flash Disk Kapasitas 16 Gb
  • 5 Buku “Sekarang atau Keburu Mati” Karangan Habibie Afsyah
  • 5 Buku “Keajaiban Belajar” Karangan Bang Yunsirno
  • 5 Voucher Belajar di Sang Bintang School Senilai 1 Juta Rupiah
  • 5 Paket Domain (Com, Org, dan Biz) + Hosting untuk 1 Tahun Pertama di SSL Murah Network
  • 5 Paket Pembersih Wajah dari BellaQua
  • 5 Voucher Pulsa @25 Ribu

Nah, bagi kawan-kawan yang berminat untuk ikutan dapat langsung mengisi kolom komentar dibawah ini sesuai format:

  • Nama Lengkap:
  • Judul Tulisan:
  • Link Tulisan:
  • Alamat Email:

Jadi tunggu apalagi nih, ditunggu partisipasinya ya. Buruan daftar dan jadilah yang terbaik… (DW)

INFO TERBARU:

Baca Juga:   8 Contoh Sablon Sajadah, Eksplorasi Desain Islami pada Permadani Sholat
  • Dikarenakan jumlah pendaftar masih kurang dari target, maka periode lomba akan diperpanjang sampai 31 Mei 2016.
  • Lomba blog ini akan menjadi salah satu syarat utama dalam mengikuti SAIL KARIMATA 2016 BLOG COMPETITION dengan hadiah free ticket dan uang saku.
Don`t copy text!