Lowongan Kerja Sempit, Jenis Pekerjaan Ini Bisa Menjadi Solusi Lho

Memasuki awal tahun 2020, kata orang untuk saat ini kondisi ekonomi sedang sulit karena posisi lowongan pekerjaan yang ada sudah semakin sempit. Melihat tingkat persaingan antar pencari kerja semakin ketat, sepertinya sudah saatnya mencari alternatif mendapatkan penghasilan dari cara-cara yang tidak pernah dibayangkan sebelumnya.

Image: RackTicle.Com

Tidak terasa hampir dua dekade Blogger Borneo menamatkan pendidikan di tingkat Sekolah Menengah Atas. Tak lama setelah itu, langsung lanjut kuliah di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tanjungpura Pontianak Jurusan Akuntansi dan Alhamdulillah selesai 5 (lima) tahun kemudian.

Meski sempat bekerja di salah satu perusahaan leasing nasional selama kurang lebih 3 (tiga) tahun dan menempati posisi yang sebenarnya cukup bergengsi yaitu Internal Control Unit (ICU), pada akhirnya Blogger Borneo tetap memutuskan diri untuk resign dan mengambil satu langkah berani plus nekat yaitu berusaha untuk dapat menggaji diri sendiri.

Jenis Pekerjaan Alternatif

Mungkin jika dibaca sekilas, tulisan pribadi ini sepertinya tidak memiliki hubungan antara kata kunci pencarian yang ingin ditargetkan muncul di halaman pertama Google dengan isi dari tulisan ini sendiri.

“Sekarang apa hubungannya antara tips menulis artikel menarik dan dibayar dengan lowongan kerja yang sekarang terasa semakin sempit Bang???” pertanyaan ini terlontar dari salah seorang pembaca yang merasa penasaran dengan apa maksud sebenarnya tulisan ini dibuat.

Oke, sebelum bicara lebih dalam, Blogger Borneo ingin memberikan satu pemahaman bahwa masih ada jenis pekerjaan yang dulunya tidak pernah terpikir untuk dilakukan namun justru pada saat sekarang ini sangat dibutuhkan. Jenis pekerjaan apakah itu???

MENULIS

Sengaja Blogger Borneo menuliskan kata diatas dengan huruf kapital dan dicetak tebal untuk menunjukkan bahwa inilah jenis pekerjaan alternatif tersebut. Siapa sangka dari aktivitas menulis yang baru dimulai sejak tahun 2009 lalu, Blogger Borneo bisa memperoleh penghasilan tambahan setiap bulannya. Alhamdulillah…

Jika dilihat berdasarkan kondisi jamannya, untuk menjadi seorang penulis dulunya tidak semudah sekarang. Blogger Borneo masih ingat alasan utama membuat sebuah blog pada tahun 2009 lalu karena ingin belajar menulis tanpa harus bekerja sebagai seorang jurnalis.

Dampak Teknologi

Perkembangan teknologi informasi yang mulai masuk ke Indonesia di awal abad 21 menyebabkan terjadinya pergeseran gaya hidup dan kebiasaan. Khusus untuk bidang menulis sendiri, ketersediaan perusahaan-perusahaan penyedia jasa pembuatan blog menyebabkan siapa saja bisa untuk berbagi informasi kepada orang lain tanpa harus menulis di media cetak maupun massa.

Menulis sendiri atau menulis untuk orang lain, sama-sama memiliki aktivitas yang sama yaitu MENULIS, hanya saja berbeda platform media yang digunakan. Bagi kawan-kawan yang memiliki blog, aktivitasnya adalah menulis sendiri.

Sedangkan bagi yang tidak memiliki blog, bisa memanfaatkan fasilitas yang disediakan orang banyak pihak, salah satu diantaranya adalah RackTicle.Com.

Tips Menulis Artikel Menarik dan Dibayar

RackTicle.Com merupakan portal berita online yang baru saja diluncurkan dimana dalam aktivitas operasionalnya membayar para penulis terdaftar berdasarkan jumlah pengunjung yang membaca artikelnya tersebut.

Mengenai besaran pembayaran yang akan diterima para penulis, kawan-kawan bisa langsung membaca di website resminya.

RackTicle.Com menerima pendaftaran untuk menjadi bagian dari penulisnya dengan tidak melihat latar belakang pendidikan, usia, pengalaman bekerja, status pernikahan, dan lain sebagainya.

Yang penting mau belajar menulis dan selalu konsisten, Insya Allah proses pendaftarannya akan diterima dengan lapang dada.

Sekarang khusus bagi para calon penulis yang ingin mendaftar, tentu saja akan muncul satu pertanyaan di dalam hatinya mengenai bagaimana bisa menulis secara baik menarik dan benar dibayar.

Nah, di tulisan ini Blogger Borneo akan berbagi sedikit pelajaran pengalaman terkait pertanyaan ini. Sekarang lanjut ke pembahasan selanjutnya ya…

Terbiasa Menulis, Banyak Membaca

Hal pertama yang harus diperhatikan adalah banyak membaca, ini menjadi faktor penting untuk menjadikan kita menjadi terbiasa menulis.

Bermainlah dengan kata-kata dan seraplah inspirasi menulis dari tulisan orang lain karena dari situlah kita bisa “membaca” gaya tulisannya.

ATM = Amati, Tiru, Modifikasi

Setiap orang pastinya akan memiliki gaya menulis yang berbeda, tergantung dari jenis tulisan dan target para pembacanya.

Menulis Berdasarkan Hobi

Sebagai langkah awal, menulislah berdasarkan hobi agar tidak mudah bosan dan kehabisan ide tulisan. Menulis karena suka tentu saja akan lebih terasa lebih menyenangkan ketimbang menulis dipaksa.

Sekarang coba rasakan bagaimana jika kita tidak suka politik tapi harus menulis mengenai politik, Blogger Borneo yakin jika memang tidak dibayar pasti kawan-kawan tidak akan mau untuk melakukannya.

Pekerjaan yang menyenangkan adalah hobi yang dibayar, kalimat ini cukup pas untuk menggambarkan bahwa para penulis bisa mendapatkan penghasilan dari hobinya tersebut. Dan jika memang mau langsung mendapatkan bayaran, langsung aja mendaftar di RackTicle.Com. (DW)

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Don`t copy text!