Lowongan Kerja Terbaru Pertamina Persero 2016
LOWONGAN KERJA PERTAMINA 2016 – Pasar bebas pelumas di Indonesia sudah dibuka sejak tahun 2001, namun Pertamina tetap mendominasi bisnis pelumas di Indonesia. PT Pertamina Lubricants sebagai anak perusahaan PT Pertamina Persero mengajak Generasi Muda Indonesia untuk bergabung bersama dalam membangun perusahaan pelumas nasional kelas dunia. Kami mencari individu-individu berbakat serta memiliki potensi yang mampu mencerminkan tata nilai perusahaan untuk menjadi bagian dari tim yang mengakselerasi pencapaian PT Pertamina Lubricants.
TOPIK UTAMA
POSISI DAN KODE LAMARAN
PT Pertamina Lubricants memberi kesempatan kepada seluruh lulusan terbaik untuk bisa diterima kerja dengan latar belakang pendidikan sebagai berikut:
- Teknik Kimia (TKM)
- Teknik Mesin (MES)
- Teknik Industri (IND)
- Teknik Fisika (FIS)
- Teknik Informatika (INF)
- Ilmu Komunikasi (KMK)
- Ilmu Komputer (KPT)
- Sistem Informasi (SIN)
- Hukum (HKM)
- Kimia (KMA)
- Manajemen (MNJ)
PERSYARATAN UMUM
- Lulusan S1 dari Perguruan Tinggi berakreditasi A atau B (lihat daftarnya disini).
- IPK Minimal 3,00 (Skala 4,00).
- Usia Maksimal 28 Tahun Per 26 Februari 2016.
- Bebas dari Narkoba dan Obat-Obatan Terlarang.
- Bersedia Ditempatkan di Seluruh Wilayah Operasional PT Pertamina Lubricants.
CARA PENDAFTARAN
- Unduh sampul amplop dan formulir pendaftaran di Lowongan Kerja Pertamina 2016.
- Cetak dan isi lengkap sampul amplop serta formulir pendaftaran.
- Di sampul amplop lamaran sudah tercantum alamat tujuan pengiriman. Proses pengiriman dapat dilakukan via jasa pengiriman ataupun diantar langsung ke alamat tertera.
- Di dalam formulir pendaftaran ada pilihan lokasi tes tertulis, antara lain: Medan, Palembang, Jakarta, Yogyakarta, Bandung, Surabaya, dan Balikpapan. Silahkan pilih salah satu diantaranya.
LOWONGAN KERJA PERTAMINA 2016
BATAS AKHIR 26 FEBRUARI 2016 (CAP POS)
LAMPIRAN DOKUMEN
- Formulir Pendaftaran.
- Pas Foto Ukuran 3×4 Berwarna 1 Lembar.
- Pas Foto Tampak Seluruh Tubuh dari Depan Ukuran Post Card 1 Lembar (Khusus Jurusan Teknik Kimia, Teknik Mesin, Teknik Industri, dan Teknik Fisika).
- Fotokopi KTP (Masih Berlaku).
- Surat Pernyataan 1 Lembar Halaman A4 yang Isinya Menyatakan Bersedia Ditempatkan di Seluruh Wilayah Operasional PT Pertamina Lubricants.
- Surat Ditujukan ke Direktur Utama PT Pertamina Lubricants.
- Daftar Riwayat Hidup (CV).
- Fotokopi Akte Kelahiran atau Surat Kenal Lahir.
- Fotokopi Ijazah Terakhir atau Surat Keterangan Lulus (Legalisir).
- Fotokopi Transkrip Nilai (Legalisir).
- Fotokopi Surat Bebas Narkoba yang Dikeluarkan oleh Rumah Sakit atau Kepolisian Setempat (Legalisir).
Keterangan: Dilarang Menyertakan Dokumen Selain yang Diminta
HAL YANG HARUS DIPERHATIKAN
1. Kuota penerimaan ditetapkan sesuai dengan kebutuhan PT Pertamina Lubricants, oleh karena itu tidak semua calon pelamar akan dipanggil lagi untuk mengikut tes berikutnya.
2. Lamaran yang dikirim tanpa menyertakan sampul amplop lamaran dan formulir pendaftaran sesuai format yang telah disediakan tidak akan diproses.
3. Seluruh proses seleksi lowongan kerja Pertamina 2016 TIDAK AKAN DIKENAKAN BIAYA APAPUN.
4. Tidak ada penggantian dana atau biaya apapun terkait kedatangan calon pelamar ke lokasi ujian. Panitia tidak ada bekerjasama dengan pihak travel atau biro perjalanan manapun yang menawarkan jasa transportasi dari tempat domisili ke lokasi ujian.
5. Pihak Lembaga Psikologi Terapan Universitas Indonesia (LPTUI) dan PT Pertamina Lubricants tidak akan bertanggungjawab apabila ada calon pelamar yang menerima tawaran dari pihak-pihak tertentu terkait janji pasti diterima dengan imbalan uang.
INFORMASI TAMBAHAN
- Calon pelamar diharuskan untuk memahami syarat dan ketentuan yang tertera pada pengumuman ini, tidak diperkenankan untuk melakukan korespondensi secara personal kepada pihak LPTUI maupun PT Pertamina Lubricants.
- Selama proses penerimaan berlangsung, tidak diperkenankan untuk melakukan korespondesi atau komunikasi secara personal kepada pihak LPTUI dan PT Pertamina Lubricants.
- Semua informasi mengenai pelaksanaan ujian tertulis Psikotes dan Bahasa Inggris akan dikirimkan melalui sms atau email calon pelamar terdaftar.
- Setiap peserta yang lolos dalam proses ujian tertulis akan dipanggil melalui Telepon atau Email untuk mengikuti tes selanjutnya.
- Dalam proses pengiriman undangan untuk mengikuti ujian tertulis, LPTUI akan menggunakan alamat email resmi yaitu rekrutasi_pl2016@ltpui.co.id.
- Peserta yang tidak lulus tidak akan dihubungi lagi.
- Keputusan tim seleksi bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat.
Info selengkapnya mengenai lowongan kerja Pertamina 2016 dapat dilihat melalui http://tinyurl.com/PL2016infopeserta. Selamat mencoba, semoga sukses. (DW)