TPFx Pontianak
Umum

Perbedaan Antara WordPress.Com dengan WordPress.Org

×

Perbedaan Antara WordPress.Com dengan WordPress.Org

Sebarkan artikel ini
LKP Cerdas Berdaya

Bagi seorang blogger pemula yang masih awam dengan salah satu aplikasi Content Management System (CMS) seperti wordpress, pasti pada mulanya akan merasa bingung karena wordpress memiliki dua nama domain yang serupa tapi tak sama yaitu www.wordpress.com dan www.wordpress.org. Pertanyaan umum yang sering diutarakan adalah apa perbedaan utama dari kedua nama domain tersebut, memang jika dilihat secara tampilan kedua domain tersebut sudah menunjukkan interface yang berbeda. Sekarang apalagi yang berbeda diantara keduanya?

WORDPRESS.COM

Domain ini digunakan khusus bagi blogger yang ingin menggunakan aplikasi wordpress ini secara gratisan. Dengan menggunakan fasilitas gratisan ini, para blogger nantinya akan memiliki sebuah blog dengan nama namapengguna.wordpress.com. Kita tinggal melakukan pendaftaran disini dan setelah melalui beberapa proses registrasi sebuah user akan menjadi milik Anda. Mungkin untuk gambaran umumnya hampir sama jika kita ingin melakukan pendaftaran melalui blogspot. Hanya saja yang menjadi keterbatasan disini adalah jika kita menggunakan fasilitas gratisan dari wordpress, maka kita tidak diperkenankan untuk melakukan modifikasi terhadap tampilan dan plugin secara bebas. Maksudnya disini kita hanya diijinkan untuk menggunakan plugin maupun tampilan standar miliknya wordpress, jadi harap dimaklumi saja. Namanya juga gratis, hehehehe… 🙂

Baca Juga:  Buah dan Makanan Pencegah Kanker

WORDPRESS.ORG

Nah, untuk domain wordpress ini khusus diperuntukkan bagi para developer application atau pengguna yang menggunakan hostingan sendiri (self-hosted). Disini kita dapat mendownload aplikasi CMS wordpressnya dimana nantinya file aplikasi tersebut akan kita install secara terpisah di hostingan milik sendiri. Kalau sudah terinstal baru kita bisa melakukan modifikasi theme sendiri dan menambah plugin sesuai dengan keinginan kita. Untuk theme dan plugin wordpress kita bisa mendownloadnya secara gratis di internet, tinggal ketik saja di Google dan ENTER…..

Gimana teman-teman, sekarang sudah paham kan apa perbedaan antara WordPress.Com dengan WordPress.Org. Disini saya hanya ingin memberikan gambaran umum mengenai perbedaan kedua nama domain tersebut, sedangkan untuk teknis penggunaan masing-masing akan saya jelaskan di tulisan berikutnya. (DW)