8 Rahasia Tentang Penggunaan AC yang Perlu Kamu Ketahui

Image: thespruce.com

BloggerBorneo.com – Air Conditioner dalam Bahasa Indonesia bisa disebut dengan beberapa istilah, yaitu: Pengkondisi Udara, Penyejuk Udara, dan AC. AC adalah singkatan dari “air conditioner” dan merupakan istilah yang paling umum digunakan dalam percakapan sehari-hari.

Sedangkan Pengkondisi Udara nerupakan terjemahan langsung dari “air conditioner” dan merupakan istilah formal yang baku. Untuk Penyejuk Udara artinya sama dengan pengkondisi udara, namun terkesan lebih mudah dipahami dan sering digunakan sehari-hari.

Rahasia Penggunaan AC

Selama ini masih banyak para pengguna yang belum memahami fungsi dan fitur yang dimiliki oleh AC dan terkadang hal ini justru menjadi penyebab AC cepat rusak karena dipaksa untuk bekerja setidak bagaimana fungsinya.

Berikut ini adalah beberapa hal yang harus diketahui dan dipahami oleh para pengguna AC, antara lain:

Baca Juga:  5 Useful Tips to Write a Summary

1. Menentukan Suhu yang Tepat

Suhu 26℃ dari AC adalah suhu yang paling tepat, nyaman dan tidak menyebabkan sakit. Meski tubuh manusia sendiri sudah bisa menyesuaikan suhu tubuh, tapi kemampuan tersebut juga ada batasnya.

Bila suhu luar dan suhu dalam ruangan berbeda terlalu jauh, kamu pun bisa dengan mudah jatuh sakit. Suhu 26℃ adalah suhu dalam ruangan yang paling cocok, dan suhu ini pun paling membuat AC-mu irit.

2. Ubah Mode AC Menjadi “Dry

Saat musim hujan, udara akan terasa lebih panas dan lembab, nah pada saat ini, kamu ahrus mengubah mode AC-mu dari “cool” menjadi “dry”. Mode “dry” ini tidak hanya bisa menyerap udara lembab, tapi juga bisa membantumu irit banyak!

Saat kamu menyalakan mode “cool”, kipas AC akan terus berputar kencang sampai suhu ruangan dingin, hal ini sangat membuang listrik, tapi ketika kamu menyalakan mode “dry”, kipas AC akan berputar dengan lebih lambat dan stabil, sehingga listrik yang digunakan pun lebih irit.

3. Membuka Jendela Setelah 3 Jam

Banyak sekali orang yang tidak tahu hal penting ini. Bila AC sudah menyala dalam ruangan tertutup selama 3 jam, udara di dalam sudah tidak akan segar lagi, bila dalam 6 jam tidak ada pergantian udara, maka udara ruangan tersebut sudah terpolusi sangat berat.

Polusi udara ini sangat bisa mempengaruhi kesehatan. Bila kamu sudah sering mengalami masalah pernafasan, flu, pusing dan suka berada dalam ruangan ber-AC yang tertutup, maka kamu sudah harus memperhatikan masalah ini. Sebaiknya buka jendela setiap 3 jam menyalakan AC.

Baca Juga:  5 Rekomendasi Laptop untuk Mahasiswa Akuntansi Terbaru

4. Arah Mulut AC Harus Keatas

Ketika menyalakan AC, aturlah arah mulut AC ke atas, hal ini akan membuat angin AC bisa lebih cepat memenuhi ruangan dan stabil.

Workshop Digital Marketing untuk Lembaga Pendidikan 2024

5. Tidur Menyamping Saat AC Menyala

Tidur terlentang di bawah angin AC dapat membuat mulut kering dan angin AC yang langsung meniup ke tubuh sangatlah tidak baik untuk kesehatan.

Dokter Li dari Taiwan mengatakan, sebaiknya tidur menyamping bila buka AC, hal ini dapat mencegah kamu bernafas dengan membuka mulut dan membuat aliran udara lebih stabil.

6. Buka AC Dulu, Baru Tutup Jendela

Hal penting yang harus diperhatikan ketika membuka AC adalah langkah- langkahnya: Kamu harus masuk ruangan dulu, buka AC, baru tutup jendela. Tujuan dari buka AC dulu adalah untuk membiarkan udara kotor dalam AC keluar terlebih dahulu, setelah AC berputar beberapa saat, baru tutup jendela.

7. Jangan Matikan AC Jika Hanya Sekejap

Bila kamu hanya ingin meninggalkan ruangan untuk beberapa saat, sebaiknya tidak usah matikan AC. Banyak sekali orang, gara- gara ingin irit, mereka pun selalu mematikan AC saat berpergian sebentar, lalu menyalakan AC lagi saat sampai rumah.

Baca Juga:  Tips Membeli Properti, Perhatikan 15 Hal Ini Sebelum Anda Menyesal

Padahal cara ini justru membuat kamu lebih boros dan tidak baik untuk mesin AC. AC yang terlalu sering dibuka tutup dapat membuat mesin “kelabakan” dan akhirnya rusak.

Saat kamu menyalakan AC, daya listrik yang digunakan mencapai 500-1000 watt, ini bisa sangat membuatmu boros listrik! Bila kamu hanya berpergian dalam waktu singkat, misalnya 1 jam, lebih baik tidak usah mematikan AC, hal ini malah justru membuatmu lebih irit.

8. Jangan Tergesa- gesa Menyalakan AC

Banyak sekali orang yang sekali masuk ruangan panas, pasti langsung menyalakan AC. Bila kamu masuk dari luar yang bersuhu sangat tinggi, dan langsung menyalakan AC dengan suhu rendah, tubuhmu akan tidak sempat beradaptasi dan menyebabkan tekanan darahmu melunjak tinggi dalam sesaat.

Hal ini sangat tidak baik, terutama bagi orang- orang yang jantungnya lemah. Saat memasuki ruangan, jangan terlalu buru- buru menyalakan AC, tunggu dulu sampai suhu tubuhmu mulai menyesuaikan, baru nyalakan AC. (DW)

Artikel Lainnya

Comments are closed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More