Cara Membuat Aplikasi Blog di Nokia Apps Store
Setelah sebelumnya kita belajar mengenai cara membuat aplikasi di Android, sekarang gantian kita belajar bagaimana cara membuat aplikasi di Nokia Apps Store. Jika dilihat dari cara pembuatan aplikasinya, untuk di Nokia Apps Store agak sedikit lebih lama prosesnya karena harus melewati proses verifikasi lagi.
Sedangkan untuk Android tidak ada proses verifikasi, begitu dibuat aplikasinya sudah langsung jadi dan bisa diunduh. Tapi tidak ada salahnya jika kita memiliki alternatif pilihan karena memang kedua sistem operasi mobile tersebut masih umum digunakan.
Oke, sekarang kita langsung aja ya. Untuk membuat aplikasi di Nokia Apps Store ikuti langkah-langkah sebagai berikut:
1. Buka website http://nokiaappwizard.com/web_nokia/.
2. Isi nama URL blog Anda, klik Next Step.
3. Pilih gambar yang akan dijadikan Application Icon dan Background Logo, setelah itu klik Next Step.
4. Centang semua pilihan dan klik Continue.
5. Langkah berikutnya adalah proses pendaftaran akun di Nokia Apps Store, isi data-data yang diminta kemudian klik Accept Term and Register.
6. Lewati proses ini dengan langsung mengklik Next Step.
7. Isi data-data yang diminta kemudian klik Next Step.
8. Proses pendaftaran telah selesai dilakukan, sekarang kita harus melakukan verifikasi melalui alamat tautan yang dikirim via email.
9. Proses verifikasi selesai dilakukan, saatnya untuk memasukkan aplikasi yang sudah dibuat. Klik Submit to Nokia Store.
10. Tampak tampilan konfirmasi akhir, jika sudah tidak ada perubahan klik Submit.
11. Proses berikutnya adalah pemasangan banner aplikasi yang sudah dibuat di Nokia Apps Store.
12. Seting format dan ukuran banner kemudian copy kode HTML nya di widget blog. Proses selesai…
Fiuh… ternyata proses pembuatan aplikasi di Nokia Apps Store cukup panjang, ada 12 langkah yang harus dilewati. Belum lagi proses verifikasi disetujui atau tidaknya aplikasi yang dibuat memakan waktu sekitar 1-2 hari. So, terlepas dari itu yang penting sekarang aplikasi ini sudah bisa digunakan. Jadi bagi teman-teman yang ingin mengunduh aplikasi Blogger Borneo bisa langsung menuju kesini. Selamat mencoba… (DW)