Minuman Lidah Buaya Pontianak, 4 Manfaat Apabila Mengkonsumsinya Secara Rutin

Lidah buaya (Aloe vera) adalah sejenis tumbuhan yang sudah dikenal sejak ribuan tahun silam dan digunakan sebagai penyubur rambut, penyembuh luka, dan untuk perawatan kulit. Tumbuhan ini dapat ditemukan dengan mudah di kawasan kering di Afrika.

Image: Grid.ID

BloggerBorneo.com – Seiring dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, manfaat tanaman lidah buaya berkembang sebagai bahan baku industri farmasi dan kosmetika, serta sebagai bahan makanan dan minuman kesehatan.

Secara umum, lidah buaya merupakan satu dari 10 jenis tanaman terlaris di dunia yang mempunyai potensi untuk dikembangkan sebagai tanaman obat dan bahan baku industri.

Minuman Lidah Buaya Pontianak

Dari beberapa jenis produk olahan lidah buaya, minuman lidah buaya Pontianak ternyata masuk dalam kategori produk unggulan di Indonesia. Hal ini dikarenakan dalam daging lidah buaya terkandung berbagai macam mineral, asam amino, serat, enzim-enzim, vitamin, serta berbagai zat bioaktif yang bermanfaat bagi kesehatan.

Di Pontianak sendiri, sudah banyak Usaha Kecil Menengah (UKM) yang secara khusus bergerak dibidang pengolahan hasil tanaman daun berduri ini. Beberapa diantaranya yang cukup dikenal adalah JetSkins, Rotiku Hidup, Isun Vera, Triple, dan beberapa merek lainnya.

Memang bagi sebagian besar orang tidak akan mengira bahwa dari tanaman lidah buaya bisa diolah menjadi berbagai macam produk makanan maupun minuman kesehatan. Mungkin karena selama ini tanaman lidah buaya lebih dikenal sebagai bahan baku alami pembuat kosmetika, maka tidak banyak yang tahu bahwa sebenarnya tanaman khas dari Kalimantan ini memiliki manfaat dan khasiat yang luar biasa bagi siapa saja yang rutin mengkonsumsinya.

Cara Membuat Minuman Lidah Buaya Pontianak

Sebenarnya untuk membuat minuman lidah buaya Pontianak ini sendiri cukup mudah, selama pelepah aloeveranya bisa diperoleh. Berikut bisa dilihat video singkat cara membuatnya:

Nah, bagi yang tidak ingin ribet dengan proses pembuatannya dapat langsung membeli produk jadinya dalam kemasan 1 (dus) berisikan 20 kantong kecil yang jika disajikan per kantong kapasitasnya sama dengan 1 (satu) gelas sloki. Tinggal ditambah batu es sesuai selera, minuman lidah buaya Pontianak segar pun sudah siap dikonsumsi.

Manfaat Lidah Buaya Pontianak

Menurut informasi yang dikutip langsung dari lama HaloDoc.Com (06/07/2018), terdapat 4 (empat) jenis manfaat yang akan diperoleh jika mengkonsumsi minuman lidah buaya Pontianak secara rutin dan teratur, antara lain:

1. Mengatasi Masalah Pencernaan

Sering susah buang air besar atau punya masalah pencernaan lainnya? Coba konsumsi lidah buaya secara rutin deh. Lidah buaya memiliki kandungan bahan kimia yang efektif sebagai obat pencahar. Selain itu, beberapa penelitian juga menemukan bahwa nutrisi pada lidah buaya mampu merangsang pertumbuhan bakteri baik pada usus sehingga dapat menyehatkan sistem pencernaan.

2. Menurunkan Resiko Penyakit Jantung

Penyakit jantung adalah salah satu penyakit yang paling ditakuti banyak orang karena bisa terjadi secara tiba-tiba dan tanpa disadari. Namun, dengan mengonsumsi lidah buaya secara rutin, kamu bisa terhindar dari penyakit yang berbahaya tersebut. Nutrisi yang terkandung pada lidah buaya dipercaya mampu menjaga kesehatan jantung dan menurunkan risiko seseorang terkena kolesterol.

3. Membantu Menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut

Belakangan ini, sebuah penelitian menemukan bahwa tanaman yang dikenal juga dengan sebutan aloe vera ini mempunyai sifat anti bakteri dan mengandung nutrisi yang dipercaya mampu menjaga kesehatan gigi dan mulut. Studi di Journal of India Society of Periodontology juga mengungkapkan bahwa makan lidah buaya secara teratur bisa mengatasi plak dan masalah gigi pada umumnya.

4. Mengobati Penyakit Reumatoid Arthritis

Rheumatoid artritis atau yang dikenal juga dengan sebutan radang sendi merupakan penyakit autoimun yang terjadi karena tubuh diserang oleh sistem kekebalan tubuh itu sendiri. Nah, beberapa studi menyebutkan bahwa lidah buaya merupakan obat yang ampuh untuk menyembuhkan penyakit ini. Mengonsumsi lidah buaya selama dua minggu berturut-turut dapat mengobati nyeri akibat reumatoid arthritis.

Salah Satu Jenis Produk Minuman Lidah Buaya Pontianak
Image: Google.Com

Dari 300-an jenis lidah buaya yang ada di dunia, hanya satu jenis saja yang bisa diolah menjadi bahan pangan yaitu Aloe Vera Barbadensis. Dan jenis langka ini justru banyak tumbuh di Indonesia, khususnya didaratan pulau Kalimantan (Borneo). Oleh karena itu, tidak salah jika pulau borneo dikenal sebagai salah satu daerah penghasil tanaman lidah buaya terbaik di dunia.

Gambar disamping merupakan ilustrasi dari kemasan terkecil dari produk minuman lidah buaya yang saat ini banyak beredar di pasaran Indonesia khususnya di Jakarta. Sedangkan untuk kemasan paketnya berbentuk dus terdiri dari 4 (empat) pak @5 bungkus kemasan kecil seperti tampak disamping.

Bagaimana kelihatannya, sungguh menggiurkan bukan?. Apalagi jika produk minuman ini disajikan dalam keadaan dingin (bisa dimasukkan dalam lemari pendingin atau diberi batu es secukupnya), it’s so delicious… Produk minuman lidah buaya Pontianak ini tersedia di UMKM Center Pontianak.

Nah, jika diantara teman-teman ada yang berminat untuk mencicipi atau bahkan menjadi agen produk minuman lidah buaya dari Pontianak ini, untuk wilayah luar Kalimantan Barat bisa langsung menghubungi 0811-56-1982 (Telp/WA). (DW)

Referensi:

  • https://www.halodoc.com/4-manfaat-makan-lidah-buaya-untuk-kesehatan-tubuh
  • https://id.wikipedia.org/wiki/Lidah_buaya

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More