TPFx Pontianak
Tekno

Huawei Nova 3i, Gadget Idaman dengan Budget 3 Jutaan

×

Huawei Nova 3i, Gadget Idaman dengan Budget 3 Jutaan

Sebarkan artikel ini
Huawei Nova 3i
Image: Huawei.Com
Сollaborator

Memiliki smartphone idaman yang dapat mendukung semua aktivitas keseharian tentu saja menjadi impian semua orang. Meskipun dapat dilihat begitu banyak merek dan tipe smartphone tersedia dan dijual diluar sana, namun pada akhirnya kita harus memilih salah satu diantaranya.

Sebagai salah seorang blogger yang sejak 2009 sudah terjun dan bergelut dalam hingar bingarnya dunia perblogeran Indonesia, Blogger Borneo merasakan kemampuan yang dimiliki oleh sebuah smartphone dalam mendukung aktivitas sehari-hari sangat penting untuk dipertimbangkan. Tidak ada produk yang diciptakan sempurna, prinsip ini selalu dipegang teguh dari dulu hingga saat sekarang dimana harga bukanlah menjadi tolok ukur dalam menentukan smartphone apa yang akan digunakan.

Sebelum menjadi blogger, sejak semester akhir kuliah hingga pada akhirnya lulus di pertengahan tahun 2015, Blogger Borneo ikut bergabung dengan tim Konsultan Keuangan yang ditunjuk oleh beberapa Pemerintah Daerah di Kalimantan Barat untuk menjadi mitra kerjasama mereka dalam melakukan penyusunan Laporan Keuangan berdasarkan peraturan terbaru. Hingga tahun 2007, Blogger Borneo pun memutuskan untuk resign dan bekerja sebagai Internal Control di salah satu perusahaan leasing terkemuka di kota Pontianak.

Terbiasa bekerja secara freelance dengan medan kerja bersifat outdoor membuat Blogger Borneo merasa nyaman ketika dalam beraktivitas tidak terikat ruang dan waktu. Jiwa ini terus terasah hingga sampai detik ini Blogger Borneo merasa nyaman dengan aktivitas-aktivitas yang dijalankan secara berdampingan, yaitu: Ngeblog, Konsultan Keuangan, dan belajar menjadi Pebisnis Online yang sukses. Amin Ya Allah…

SMARTPHONE IDAMAN 2018

Dari beberapa paragraf pengantar diatas, sepertinya sudah dapat diperkirakan kriteria smartphone seperti apa yang dapat mendukung aktivitas Blogger Borneo untuk saat sekarang ini. Tapi sebelumnya Blogger Borneo harus memilih terlebih dahulu salah satu kriteria utama sebagai acuan standar pembanding karena bagaimanapun juga harga sangat mempengaruhi spesifikasi sebuah smartphone. Ada harga tentu saja ada rupa, dan smartphone dengan harga 10 jutaan tidak akan mungkin dibandingkan dengan smartphone seharga 3 jutaan.

Baca Juga:  Revo One, PC Mini yang Enak Dibawa Kemana Saja

Nah, sekarang jika ditanya dengan budget 3 jutaan bisa mendapat gadget idaman seperti apa, tentu saja Blogger Borneo akan menyebutkan Huawei Nova 3i sebagai pilihan karena spesifikasi dan fitur yang dimiliki dianggap mampu mendukung aktivitas saat ini sebagai seorang bloger maupun freelancer. Nah, pasti pada penasaran kan kenapa smartphone terbaru keluaran Huawei ini menjadi pilihan utama. Baca aja kelanjutannya ya…

Smartphone Idaman 2018
Image: Huawei.Com

MEMILIKI 4 KAMERA AI

Menjadi NARSIS itu satu hal yang WAJIB bagi seorang Blogger demi menunjukkan eksistensinya, jadi meskipun wajahnya sebenarnya tidak cukup fotogenik, wajah blogger tersebut tetap harus tetap terpampang minimal di media sosial miliknya. Dan untuk mendukung ini, tentu saja fitur kamera yang dimiliki oleh sebuah gadget menjadi prioritas utama.

Huawei Nova 3i memiliki 4 (empat) kamera yang sudah dilengkapi fitur AI (Artificial Intellegent) dengan kualitas 24 MP + 2 MP aperture f/2.0 di bagian depan dan 16 MP + 2 MP aperture f/2.2 di bagian belakang. Dengan adanya fitur canggih dengan algoritma pintar ini, kamera Huawei Nova 3i mampu menghasilkan detail yang jelas dan kedalaman info yang akurat sehingga dapat dipastikan kualitas fotonya sangat mengesankan dengan tingkat kejernihan tinggi dan efek bokeh yang mempesona.

Baca Juga:  Can You Download Videos from Twitter

MODE PENCAHAYAAN HDR PRO

Bagi pengguna yang hobi selfie, contohnya Blogger Borneo sendiri, Huawei Nova 3i sudah dilengkapi dengan teknologi AI Scenery Recognition yang dapat menyesuaikan kondisi pencahayaan lingkungan sekitar sehingga hasil fotonya akan sesuai dengan kondisi sebenarnya yang alami dan menarik.

Selain sudah dilengkapi dengan teknologi canggih diatas, smartphone terbaru keluaran Huawei ini juga sudah dilengkapi dengan fitur HDR PRO yang memungkinkan 4 kamera AI menghasilkan kualitas foto dan video dengan presisi seimbang dengan pratinjau waktu nyata bahkan pada saat kondisinya di bawah sinar matahari langsung. Teknologi AI pada 4 (empat) kamera Huawei Nova 3i mampu mengingat 22 kategori dari 500-an momen dan menyediakan hasil potret yang dioptimalkan.

KAPASITAS MEMORI DAN SPACE INTERNAL MAKSIMAL

Aktivitas yang sebagian besar dilakukan secara outdoor membuat Blogger Borneo harus memiliki smartphone dengan kapasitas media penyimpanan maksimal. Huawei Nova 3i memberikan keleluasaan kepada para penggunanya dengan menyediakan kapasitas sebesar 128 GB. Tidak perlu kuatir kehabisan kapasitas untuk menyimpan file dalam bentuk data hasil pekerjaan, audio, foto, maupun video.

Untuk memori internal, kapasitas 4 GB yang ditanamkan sudah cukup mumpuni dalam porsi penggunaan kalangan mid-end seperti Blogger Borneo. Sepertinya jika dibandingkan dengan beberapa merek dengan tipe sejenis dalam satu rentangan harga, belum ada yang menyamai spesifikasi dari Huawei Nova 3i.

Huawei Nova 3i Juara Smartphone Dikelasnya
Image: Huawei.Com

GPU TURBO FOR GAMING

GPU merupakan singkatan dari Graphic Processing Unit, fungsinya untuk menyajikan tampilan grafis yang cukup mumpuni. Pada beberapa smartphone keluaran Huawei, GPU Turbo menjadi salah satu fitur andalan yang dipasang. GPU Turbo diklaim mampu mengakselerasikan performa dengan mengoptimalkan perpaduan antara hardware dan software dimana untuk pemakaian energi justru dapat lebih diminimalisir.

Baca Juga:  Tips Mudah Memilih Modem 4G Terbaik

Dukungan chipset Kirin 710 yang dibenamkan membuat performa Huawei Nova 3i semakin meningkat.  Tentu saja memiliki smartphone dengan kemampuan gaming yang oke dapat menjadi teman asyik ketika harus berada dalam kondisi sedang tidak ada kerjaan atau memang sedang boring untuk melakukan sesuatu.

DESAIN MENARIK WARNA ASYIK

Nah, yang terakhir akan dibahas mengenai Smartphone Idaman 2018 seperti apa yang Blogger Borneo inginkan adalah mengenai bentuk desain dan pilihan warna yang ada. Huawei Nova 3i menyediakan 3 pilihan warna, yaitu: Black, Iris Purple dan Camaro. Corak warna pada bagian kaca belakang dan posisi bingkai metal yang terletak di tengah membuat tampilan menjadi lebih elegan dan menarik.

Pada bagian layar, Huawei Nova 3i menggunakan tipe TFT LCD (IPS) dengan ukuran luas layar 6,3 inci yang mampu memberikan pandangan lebih luas namun tetap pas jika disimpan di saku. Kualitas layar FHD+ 2340×1080 dengan kedalaman warna 409 PPI, memberikan kenyamanan bagi mata para penggunanya.

Oh iya, ada yang lupa dibahas mengenai baterai yang digunakan Huawei Nova 3i berkapasitas 3.340 mAh. Memang rata-rata untuk smartphone yang dijual dengan kisaran harga 3-4 juta memiliki baterai dengan kapasitas kurang lebih sama. Jadi ga sabar pengen menjajal kinerja dari sebuah smartphone idaman 2018 yaitu Huawei Nova 3i. #HuaweiNova3i_ID #ChooseTheBest (DW)

Keterangan:

  • Tulisan ini diikutsertakan dalam Huawei Nova 3i Blog Competition by Koh Huang
LKP Cerdas Berdaya