Tiga Rekomendasi Tempat Sewa Apartemen Bandung
Bandung diciptakan Tuhan saat sedang tersenyum, begitu kata penyair yang kemudian diabadikan ke tembok terkenal di salah satu sudut Kota Bandung. Sebagai kota yang sangat sejuk dan asri menjadikan Bandung sebagai salah satu destinasi favorit para pelancong dari Jakarta.
Tak heran bila berduyun-duyun orang berlibur ke Bandung. Kadang, sampai rela bermacet-macet ria hanya untuk melihat suasana Kota Bandung. Karena mungkin banyak penyair menggambarkan Bandung sebagai kota yang romantis menyebabkan rating kunjungan kota ini menjadi tinggi. Namun tak hanya itu saja, Bandung menyimpan banyak wisata sejarah yang menjadi daya tarik tersendiri untuk para wisatawan.
Kota Bandung kini menjelma menyerupai Kota Jakarta, yang mulai penuh dan macet di beberapa ruas jalannya. Tak hanya itu, beberapa gedung tinggi juga menjulang di Bandung meski lahan hijau di Bandung masih terjaga keasriannya. Bahkan digadang-gadang, Bandung menduduki peringkat ketiga setelah Jakarta dan Surabaya dengan pertumbuhan gedung-gedung tinggi terpesat di Indonesia.
Sewa Apartemen Bandung
Rata-rata gedung-gedung tinggi di Bandung merupakan gedung apartemen. Memang jelas sekali apartemen menjadi hunian eksklusif masa kini yang mulai menjamur di kota-kota besar di Indonesia, tak terkecuali Bandung. Bila kamu salah satu yang tertarik untuk mencoba menginap di apartemen, sekarang sudah ada Sewa Apartemen Bandung harian yang bisa kamu coba.
Sewa Apartemen Bandung secara harian juga cocok untuk kamu yang ingin berlibur ke Bandung dengan harga terjangkau dan fasilitas yang hebat. Yuk simak, tiga rekomendasi tempat Sewa Apartemen Bandung yang terbaik :
1. Easton Park Apartemen
Apartemen yang beralamat di Jalan Raya Jatinangor Sumedang ini merupakan apartemen yang memiliki rating cukup tinggi yaitu 7,5/10. Fasilitas yang ditawarkan adalah AC, Alat pemanas, kolam renang, ruang santai, dan teras yang bisa kamu nikmati selama kamu Sewa Apartemen Bandung satu ini. Kebijakan yang dipakai oleh pemilik apartemen memperbolehkanmu check in lebih awal maupun check out lebih lama tergantung ketersediaan kamar dan adanya biaya tambahan.
2. Apartemen The Suites Metro
Apartemen yang beralamat di Jalan Soekarno-Hatta daerah Batununggal ini memiliki rating tinggi di Traveloka. Bila Sewa Apartemen Bandung satu ini, kamu akan mendapatkan fasilitas berupa V Kabel, AC, Lemari Es, dan Dapur Kecil.
Apartemen ini menyediakan unit kamar yang bisa menampung 4 orang dengan 1 bed ukuran besar dan 1 beda ukuran kecil. Jadi kamu bisa Sewa Apartemen Bandung ini bersama dengan teman-temanmu untuk berlibur bersama ke Bandung.
Untuk harga per unit untuk satu malam beragam, tergantung tipe unit yang mau disewa. Untuk info lebih lanjut kamu bisa klik link ini https://www.traveloka.com/id-id/accommodation/apartment/indonesia/city/bandung-103859 untuk langsung terhubung ke Traveloka.
3. Jarrdin Apartemen
Salah satu apartemen dengan rating tertinggi di Bandung adalah Jarrdin Apartemen. Rating untuk apartemen ini berdasarkan Traveloka adalah sebesar 8,6/10 yang beralamatkan di Jalan Raya Cihampelas Bandung. Fasilitas yang ditawarkan adalah AC, alat pemanas, dan kolam renang outdoor yang bisa kamu manfaatkan.
Tiga rekomendasi Sewa Apartemen Bandung di atas, bisa ditemukan di Traveloka sekarang juga. Kamu bisa pesan di Traveloka melalui web maupun aplikasi Traveloka di ponsel pintarmu. Atau kamu bisa klik https://www.traveloka.com/id-id/accommodation/apartment/indonesia/city/bandung-103859 ini untuk segera terhubung dengan pilihan apartemen Bandung yang berkualitas.
Keuntungan memesan di Traveloka adalah banyaknya potongan harga yang ditawarkan dengan berbagai pilihan juga kamu akan dimudahkan dengan keterangan yang rinci mengenai lokasi dan fasilitas penginapanmu. Tak hanya itu, kamu juga bisa mendapatkan poin Travelokamu agar memiliki kesempatan mendapatkan kupon menarik ala Traveloka loh. Yuk, langsung booking apartemen Bandung segera!