Brosur Yesus Juga Bayar Pajak Muncul di Media Sosial, Resmi dari DITJEN PAJAK RI?

Sebuah status di akun twitter miliknya @Gmontadaro yang memperlihatkan penampakan brosur resmi dari Ditjen Pajak dimana isinya berjudul YESUS JUGA BAYAR PAJAK langsung menuai komentar dari para netizen.

Brosur Yesus Juga Bayar Pajak
Brosur Yesus Juga Bayar Pajak (Image: Twitter.Com/Gmontadaro)

Sebuah informasi mengenai adanya penampakan brosur resmi dari Ditjen Pajak yang berisikan konten YESUS JUGA BAYAR PAJAK di akun twitter miliknya @Gmontadaro yang dipublikasikan pada tanggal 6 Oktober 2017 lalu, membuat Blogger Borneo penasaran dan langsung mencari sumber referensi yang bisa dipercaya.

Tentu saja untuk pertama kali, Blogger Borneo melakukan klarifikasi ke akun twitter milik seorang pengguna bernama GabrielBKK. Setelah menelusuri semua statusnya khususnya yang dibuat pada tanggal 6 Oktober 2017, ketemulah status yang dimaksud. Oke, clear klarifikasi tahap pertama. Lanjut…

Berikutnya Blogger Borneo mencoba untuk mencari informasi dari website resmi Ditjen Pajak RI via www.pajak.go.id dengan mengetikkan kata kunci “brosur yesus juga bayar pajak”, ternyata muncul kalimat “Pencarian Anda tidak membuahkan hasil”. Ini menandakan informasi yang dicari memang tidak ada.

Karena tidak ada sumber referensi lain, maka Blogger Borneo mencoba untuk melakukan pencarian secara umum melalui Mbah Google. Alhamdulillah dalam waktu singkat beberapa referensi muncul di halaman pertama pencarian.

YESUS JUGA BAYAR PAJAK

Dua sumber informasi dari website miliknya Portal-Islam.ID dan Kumparan.Com sepertinya sudah cukup untuk menjawab rasa penasaran Blogger Borneo terhadap kemunculan penampakan brosur resmi Ditjen Pajak RI tersebut. Memang jika diperhatikan, dalam status di twitter miliknya @Gmontadaro tersebut, foto brosur YESUS JUGA BAYAR PAJAK tersebut sepertinya diunggah oleh dirinya sendiri yang kemudian kalimat statusnya dibuat pertanyaan dan di mention ke akun twitter @DitjenPajakRI.

Baca Juga:  Yayasan Hamid: 3 Alasan Penolakan Sultan Hamid II Tidak Mendasar
Penampakan Brosur Yesus Juga Bayar Pajak di Media Sosial
Image: Twitter.Com/Gmontadaro

Menurut informasi dilansir dari laman Kumparan.Com, Minggu (08/10/2019), diketahui bahwa proses klarifikasi telah dilakukan terkait sumber dokumen foto yang diunggah berasal dari mana. Namun, sepertinya pemilik akun twitter @Gmontadaro tidak memberikan respon seperti yang diharapkan.

Karena tidak mendapat jawaban dari pemilik akun twitter tersebut, Kumparan.Com mencoba untuk melakukan klarifikasi terhadap Ditjen Pajak RI. Dan dari Direktur Penyuluhan, Pelayanan dan Hubungan Masyarakat (P2Humas) Ditjen Pajak RI, Hestu Yoga Saksama, memberikan penjelasan bahwa materi yang ada didalam brosur tersebut memang mengambil perspektif agama Kristen.

Hesto Yoga Saksama juga menambahkan, selain dari sudut pandang agama Kristen, Ditjen Pajak RI juga membuat dari sudut pandang agama lainnya, yaitu: Islam, Hindu, Buddha, dan Konghucu.

KOMENTAR PARA NETIZEN

Munculnya status twitter mengenai penampakan brosur Yesus Juga Bayar Pajak dari DITJEN PAJAK RI ini langsung memicu komentar dan kritik dari para netizen yang membacanya. Pada umumnya mereka mengomentari mengenai penggunaan bahasa yang dianggap terlalu berlebihan karena menggunakan simbol-simbol agama.

Baca Juga:  Catatan 2008: Akuntansi Belum Dipandang Penting bagi UKM di Pontianak

Secara pribadi, Blogger Borneo memiliki pendapat yang sama dengan para netizen tersebut. Apakah sampai harus sebegitunya dalam menyampaikan pesan kepada masyarakat?. Demi bisa mendapatkan sumber pemasukan maksimal dari pajak, masa sampai harus membawa simbol-simbol agama dalam materi brosur yang akan disebarkan ke khalayak ramai. Rasanya kurang pantas dan etis ketika sebuah institusi negara mulai mencampuradukkan antara urusan agama dengan urusan pemerintahan, apalagi ini terkait dengan aktivitas menarik dana dari masyarakat. (DW)

Referensi:

  • http://www.portal-islam.id/2017/10/heboh-selebaran-ditjen-pajak-yesus-beri.html
  • https://kumparan.com/michael-agustinus/penjelasan-ditjen-pajak-terkait-brosur-pajak-bergambar-yesus
  • https://twitter.com/Gmontadaro/status/916235633827364864
Artikel Lainnya
1 Comment
  1. […] dari share tulisan mengenai Brosur Yesus Bayar Pajak di sebuah grup WhatsApp, sebuah perdebatan kecil terjadi ketika ada seorang member mengomentari […]

Leave A Reply

Your email address will not be published.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More