TPFx Pontianak
Panduan

5 Tahapan Proses Migrasi Akun New Panthera bagi Para Member Robot Trading ATG 5

×

5 Tahapan Proses Migrasi Akun New Panthera bagi Para Member Robot Trading ATG 5

Sebarkan artikel ini
Proses Migrasi Akun New Panthera
LKP Cerdas Berdaya

New Panthera merupakan platform baru yang dibuat dan dikembangkan sesuai ketentuan dari regulator sekaligus menggantikan platform Panthera Trade yang digunakan sebelumnya.

Selama kurang lebih 1 (satu) bulan proses persiapan platform New Panthera dilakukan, akhirnya manajemen perusahaan yang menciptakan Robot Trading ATG 5 merilis platform baru tersebut pada hari ini, Jum’at (18/03/2022).

Proses Migrasi Akun New Panthera

Melihat masih banyak para trader ATG 5 belum memahami secara detail mengenai mekanisme proses migrasi akun New Panthera, maka Blogger Borneo berinisiatif untuk membuat tulisan mengenai step by step cara melakukannya.

Secara garis besar, mekanisme proses migrasi akun New Panthera terbagi menjadi 4 tahap, yaitu:

  1. Pindah Data Akun dari Panthera Trade ke New Panthera
  2. Proses Approval KYC (Know Your Customer)
  3. Aktivasi Profil Akun New Panthera
  4. Update Sinkronisasi Akun Trading MT4
  5. Cara Deposit dan Withdraw Menggunakan Kripto
Baca Juga:  Cara Bayar Belanja Online dengan QRIS BCA

Untuk lebih jelasnya, langsung saja perhatikan prosesnya dibawah ini:

Tahap 1: Pindah Data Akun dari Panthera Trade ke New Panthera

Langkah 1: Proses Login Validation

Karena ini merupakan proses migrasi dari Panthera Trade ke New Panthera, maka perusahaan mewajibkan untuk melakukan Login Validation sebagai tahap awal verifikasi bahwa user tersebut memang benar trader terdaftar ATG 5.

Tampilan dibawah ini akan muncul di awal ketika Anda masuk ke link website New Panthera. Isikan kolom email dengan alamat email Anda yang telah terdaftar sebelumnya di Panthera Trade dan kemudian klik Validate Login.

Mekanisme Migrasi Data New Panthera

Sesaat setelah tombol Validate Login ditekan, akan langsung muncul keterangan yang menyatakan bahwa data username dan password untuk masuk ke New Panthera akan dikirim secepatnya.

Langkah 2: Cek Email Konfirmasi

Perhatikan pada tampilan screenshot dibawah ini, email konfirmasi username dan password untuk akses masuk ke platform New Panthera telah diterima.

Mekanisme Migrasi Data New Panthera 1

Ketika email konfirmasi tersebut dibuka, maka akan tampak seperti dibawah ini tampilannya.

Mekanisme Migrasi Data New Panthera 2

Perhatikan dapat dilihat data Username dan Password untuk masuk ke website New Panthera.

Langkah 3: Akses Masuk User Terdaftar

Sekarang masuk kembali ke laman live.pantheratrade.tech dan tampilan yang muncul akan tampak seperti dibawah ini. Karena proses validasi telah dilakukan sebelumnya, maka langsung saja klik Already Validated? Login Now.

Mekanisme Migrasi Data New Panthera 3

Kemudian isi kolom Username dan Password sesuai data yang telah diterima melalui email konfirmasi. Lebih jelasnya perhatikan tampilan di bawah ini.

Baca Juga:  Install WordPress Manual di Byethost

Mekanisme Migrasi Data New Panthera 4

Pastikan data Username/Login-ID dan Login Password sudah benar, klik Login Account. Tampilannya akan tampak seperti dibawah ini:

Mekanisme Migrasi Data New Panthera 5

Tahap 2: Proses Approval KYC (Know Your Customer)

Tampilan di bawah ini merupakan penampakan dashboard New Panthera secara keseluruhan. Sekarang hal pertama kali yang harus dilakukan adalah melakukan prosedur KYC (Know Your Customer).

Perhatikan pada deretan menu di sisi kiri tampilan, scroll ke bawah akan tampak menu Update KYC. Klik menu tersebut dan isikan data identitas pribadi yang diminta beserta upload file E-KTP.

Untuk lebih jelas perhatikan screenshot di bawah ini:

Mekanisme Migrasi Data New Panthera 6

Tentukan data identitas pribadi yang akan di upload, apakah akan menggunakan E-KTP/National ID atau Passpor. Kemudian isikan Nomor Induk Kependudukan (NIK) jika menggunakan E-KTP.

Jangan lupa upload file scan E-KTP dengan mengklik tombol Choose File. Jika sudah dipastikan semua informasinya benar, klik Submit KYC Details. Tampilan selanjutnya akan tampak seperti di bawah ini:

Mekanisme Migrasi Data New Panthera 7

Sampai disini proses awal migrasi akun New Panthera sudah mendekati tahap akhir. Jika ingin mengetahui status pengajuan KYC apakah sudah diterima, klik kembali menu Update KYC yang ada di sisi kiri menu maka tampilannya akan langsung berubah seperti tampak di bawah ini:

Baca Juga:  9 Resep Masakan Daging untuk Idul Adha yang Enak Empuk dan Gurih

Mekanisme Migrasi Data New Panthera 8

Dapat dilihat bahwa status pengajuan KYC masih PENDING. Sampai disini kita diminta untuk menunggu kurang lebih 1×24 jam sampai statusnya akan berubah menjadi APPROVED.

Alhamdulillah per tanggal 22 Maret 2022 malam akun New Panthera statusnya sudah APPROVED.

Mekanisme Migrasi Data New Panthera 9

Tahap 3: Aktivasi Profil Akun New Panthera

Tahap 4: Proses Internal Transfer dari MT4 ke Wallet

Sebelum melakukan proses internal transfer dari MT4 ke Wallet, maka ada beberapa hal yang harus diperhatikan, antara lain:

  • Mekanisme WD Bisa Dilakukan dari Saldo Wallet, Tidak Bisa Langsung dari Saldo MT4.
  • Proses Internal Transfer Bisa Dilakukan Tanpa Harus KYC Approved.
  • Pastikan Data Akun MT4 Sudah Tersinkronisasi dengan Sempurna.

Tahap 5: Cara Deposit dan Withdraw Menggunakan Kripto

Untuk langkah selanjutnya akan di update kembali ketika status pengajuannya sudah APPROVED ya.

Keterangan:

Sejak awal tahun 2022, proses WD untuk para member Panthera Trade belum dapat dilakukan karena menurut info dari pihak manajemen internal perusahaan masih dalam proses upgrade sistem.

Sambil menanti kapan sistem Panthera Trade dapat kembali normal, Blogger Borneo belajar trading sendiri secara manual dengan bantuan dari kawan-kawan Komunitas Trader Pontianak. (DW)