Harga dan Spesifikasi ASUS Zenbook 14 OLED (UM3402)

Zenbook 14 OLED (UM3402) rilis di Indonesia, laptop keluaran ASUS ini memiliki spesifikasi yang mumpuni, meskipun masih tergolong laptop kelas menengah. Hal ini dapat kita lihat dari desainnya yang elegan, kualitas layar dan performanya yang ciamik.

Image: zencreator.id

ASUS Zenbook 14 OLED (UM3402)

ASUS Zenbook 14 OLED (UM3402) sangat cocok untuk digunakan dalam kegiatan multitasking, baik itu untuk pelajar, pekerja kantoran, hingga konten kreator. Lalu, apa sebenarnya yang membuat laptop ini istimewa? Untuk itu berikut telah kami rangkum spesifikasi lengkap laptop keluaran ASUS tersebut.

Zenbook merupakan laptop yang dirancang untuk menjadi perangkat yang sempurna, dan Zenbook 14 OLED (UM3402) merupakan salah satunya. Berikut spesifikasi lengkapnya.

Tampilan Desain

ASUS Zenbook 14 OLED (UM3402) hadir dengan logo monogram simbol A. Logo ini terbuat dari logam dan diukir sangat elegan, tepat di bodi laptop. Diklaim sebagai laptop simpel dan ringan, Zenbook terbaru ini memiliki ketebalan 16.9mm dan bobot 1.39Kg.

Port yang disediakan juga lengkap, mulai dari USB 3.2 Type-A, HDMI 2.0b, dan 3.5mm combo audio jack. Terdapat pula dua buah port Thunderbolt 4 yang dapat digunakan sebagai Display Port sekaligus sebagai sarana pengisian baterai melalui fitur USB power delivery.

Tampilan Layar

Bukan tanpa alasan ASUS menyebut laptop ini sebagai produk yang sempurna. Dari layarnya saja sudah mengusung panel berteknologi tinggi. Layar OLED berukuran 14 inci ini juga terbilang cukup besar dan memiliki resolusi 2,8K atau 2.880 x 1.800 piksel.

Tak hanya itu, layarnya juga mendukung input sentuh dan bisa diputar 360⁰. Oleh karena itu, Anda dapat memanfaatkannya untuk menghasilkan karya terbaik. karena setiap laptop ASUS yang sudah memakai layar OLED dijamin mampu menghasilkan kualitas visual dengan warna yang sangat tajam dan akurat.

ASUS Zenbook 14 OLED UM3402 Tampilan Layar
Image: zencreator.id

Tak tanggung-tanggung, ASUS OLED ini sudah memiliki 100% DCI-P3 color gamut dan telah mengantongi sertifikasi PANTONE Validated Display. Panel layar OLED nya juga telah mendukung teknologi HDR dan bersertifikat VESA DisplayHDR True Black.

Baca Juga:  5 Seri Laptop Gaming Terbaru ASUS Prosesor AMD Ryzen 6000 Series Tahun 2022

Singkatnya, layar OLED dari ASUS ini dibuat sesuai standar industri kreatif. Dengan demikian, semua konten yang ditampilkan di layar dijamin akurat sesuai dengan apa yang ingin ditampilkan oleh kreator.

Dapur Pacu

Laptop ini ditenagai prosesor Intel Core Generasi ke-11 yang sangat bertenaga dan merupakan varian tertinggi di kelasnya yaitu Intel Core i7-1165G7 hadir dengan konfigurasi prosesor 4 core dan 8 thread yang dapat dipacu hingga 4.7GHz.

Prosesor ini juga dilengkapi fitur konektivitas yang lengkap, seperti adanya Thunderbolt 4. Port Thunderbolt 4 menawarkan fleksibilitas tinggi. Port ini dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan, seperti mengisi daya baterai melalui fitur USB power delivery, hingga menghubungkan laptop dengan monitor eksternal beresolusi tinggi .

Port ini juga menawarkan kecepatan transfer data yang sangat tinggi hingga 40 Gbps. Kecepatan transfer data ini membuatnya bisa digunakan untuk menghubungkan berbagai perangkat kelas profesional, dan merupakan salah satu penyimpanan eksternal berkecepatan tinggi.

Workshop Digital Marketing untuk Lembaga Pendidikan 2024

ASUS Zenbook 14 OLED UM3402 Keyboard
Image: zencreator.id

Prosesor bertenaga tinggi tersebut juga didukung oleh grafis Intel Iris Xe. GPUnya tidak hanya cepat, tetapi juga memiliki efisiensi daya yang tinggi, sehingga batrai bisa bertahan lebih lama.
RAM dan Penyimpanan

Tidak hanya didukung prosesor Intel yang kencang, ASUS Zenbook 14 OLED (UM3402) ini juga dibekali memori penyimpanan dan RAM yang cepat.

Memori penyimpanannya menggunakan tipe SSD PCIe 4.0 yang memiliki kecepatan baca dan tulis sangat tinggi. Penggunaan SSD PCIe 4.0 membuat aplikasi berjalan lebih cepat dan memiliki waktu loading yang sangat singkat.

Sedangkan untuk memenuhi kebutuhan multitasking, ASUS Zenbook 14 OLED (UM3401) dilengkapi dengan RAM LPDDR4X berkapasitas 16 GB yang sangat mumpuni jika digunakan untuk kebutuhan sehari-hari.

Spesifikasi Kamera

Teknologi 3DNR pada kamera di ASUS Zenbook 14 OLED (UM3402) memungkinkan pengguna untuk tetap dapat melakukan video conference dalam kondisi minim cahaya. Ditambah dengan teknologi AI Noise-Cancelling, pengguna Zenbook 14 tidak perlu khawatir dengan suara ramai di sekitar saat melakukan rapat Online.

Baca Juga:  Keistimewaan dan Spesifikasi Laptop Xiaomi Notebook Air Terbaru
ASUS Zenbook 14 OLED UM3402 Desain
Image: zencreator.id

Fitur Pendukung

Laptop ini dilengkapi dengan touchpad dengan dukungan NumberPad 2.0 yang lebih besar dari pendahulunya dan juga keyboard dengan desain edge-to-edge yang sangat nyaman untuk digunakan saat mengetik.

Tak hanya itu, laptop ini juga dibekali sistem biometrik dengan menggunakan sensor sidik jari yang telah terintegrasi dengan Windows Hello. Serta dilengkapi dengan pilihan konektivitas yang sangat lengkap dan komprehensif.

Tidak hanya dilengkapi dengan port Thunderbolt 4 USB Type-C dan koneksi nirkabel WiFi 6 saja, laptop ini juga memiliki berbagai port seperti HDMI, USB Type-A, dan 3.5mm combo audio.

Sistem Operasi

ASUS Zenbook 14 OLED (UM3402)merupakan laptop yang sudah menggunakan sistem operasi terbaru yaitu Windows 11. Sistem operasi ini tidak hanya hadir dengan antarmuka baru lebih intuitif, tetapi juga memiliki fitur yang dapat membuat penggunanya menjadi lebih produktif.

Salah satu fitur terbaru di Windows 11ini adalah Widget. Foto favorit, berita terbaru, daftar tugas hari ini, dan cuaca besok dapat ditemukan dengan mudah di Widget tersebut.

Kapasitas Baterai

Laptop ini dibekali dengan baterai berkapasitas 75Wh yang diklaim mampu bertahan hingga lebih dari 9 jam saat digunakan. Dengan kapasitas baterai besar ini, Anda tidak perlu terlalu sering untuk mengisi dayanya.

Harga

Mengutip dari situs resmi ASUS Indonesia, harga laptop Zenbook 14 OLED (UM3402) dibanderol dengan harga Rp. 14.999.000. Harga tersebut lebih murah jika dibandingkan harga pada awal perilisan nya yang mencapai Rp. 15.300.000

Itulah spesifikasi ASUS Zenbook 14 OLED (UM3402) beserta harganya. Laptop ini sangat kami rekomendasikan bagi Anda yang bergelut dibidang kreator video maupun desain grafis.

Baca Juga:  Exploring Real Estate: Apps Like Redfin For A Seamless Home Search

Spesifikasi Teknis

Tipe Produk Zenbook 14 OLED (UM3402)
CPU AMD Ryzen™ 5 5625U Mobile Processor (6-core/12-thread, 16MB cache, up to 4.3 GHz max boost)
Sistem Operasi Windows 11 Home
Memori 8GB LPDDR5
Penyimpanan 512GB M.2 NVMe™ PCIe® 4.0 Performance SSD
Layar 14-inch, 2.8K (2880 x 1800) 16:10, ASUS OLED, 90Hz 0.2ms, 550nits, DCI-P3 100%, Pantone Validated, VESA HDR True Black
Grafis AMD Radeon™ Graphics
Input/Output 1x USB 3.2 Gen 2 Type-A, 2x Thunderbolt™ 4 supports display + power delivery, 1x HDMI 2.0b, 1x 3.5mm Combo Audio Jack, Micro SD card reader
Konektivitas Wi-Fi 6E (802.11ax) (Dual band) 2*2 + Bluetooth 5
Kamera Up to 1080p FHD camera
Audio Smart Amp Technology, Built-in speaker, Built-in microphone, harman/kardon certified
Baterai 75Wh, 2S2P, 4-cell Li-ion
Dimensi 31.36 x 22.06 x 1.69 ~ 1.69 cm
Berat 1.39 Kg
Warna Jade Black
Harga Rp 15.299.000
Garansi
  • 2 Tahun Garansi Global
  • 1 Tahun ASUS VIP Perfect Warranty

Potongan Harga 500K

Khusus bagi Anda yang memiliki rencana untuk membeli baru atau upgrade laptop di tahun 2023, ASUS Indonesia memberikan penawaran istimewa dalam bentuk potongan harga sebesar 500 ribu untuk pembelian semua seri VivoBook dan ZenBook melalui online store resmi.

Adapun untuk cara mendapatkan potongan harga ini, berikut ini langkah-langkah yang harus dilakukan:

  • Klik tautan s.id/asusborneo500K
  • Pilih seri VivoBook atau ZenBook yang diinginkan
  • Pastikan tipe laptop yang dipilih ready stock (tombol menu bertuliskan BUY)
  • Lakukan proses transaksi pembelian
  • Masukkan kode ASUSBORNEO500K
  • Pastikan jumlah nominal transaksi yang tertera dikurangi 500 ribu (jika tidak berkurang silahkan langsung menghubungi 0896-8888-2022 untuk konfirmasi)

Catatan:

  • Masa periode promo 25 Desember 2022 – 31 Maret 2022.
  • Pembelian melalui Online Store ASUS Indonesia FREE ONGKIR.
  • Semua paket laptop yang dikirim akan dipacking aman menggunakan kayu (tidak ada biaya tambahan)
  • Garansi resmi dari ASUS Indonesia dan mekanisme klaim jika terjadi kerusakan sesuai syarat dan ketentuan bisa dilakukan melalui ASUS Service Center (ASC) di kota Anda.
  • Untuk wilayah Kalimantan Barat, salah satu ASC Pontianak adalah Menara Computer.
Artikel Lainnya

Comments are closed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More