Kopdar Akbar Komunitas Blogger Pontianak Resmi Lantik 25 Orang Pengurus Baru Hari Ini

Image: SuaraPemredKalbar.Com

BloggerBorneo.Com – Dalam rangka melanjutkan regenerasi kepengurusan, Komunitas Blogger Pontianak (KBP) melaksanakan Kopi Darat (Kopdar) Akbar dan Pelantikan. Kegiatan ini dilaksanakan di Hotel G, Jalan Jendral Urip, Pontianak. Minggu, (07/02/2021) pagi.

Komunitas Blogger Pontianak ialah komunitas menulis berbasis blog, terbentuk sejak  1 Juli 2012. Menghimpun blogger dari Kalimantan Barat dari berbagai latar belakang dan ketertarikan tema tulisan yang beragam.

Kopdar Akbar Komunitas Blogger Pontianak

Dalam kopdar dan pelantikan yang dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan ketat ini, turut dilantik 25 pengurus blogger Pontianak periode 2021/2023. Turut hadir pula 50 blogger serta perwakilan dari Honda Kalbar dan stakeholder lainnya.

Dewan Pembina KBP, Edo Pradana sembari mengingat masa kepengurusan dalam kata sambutannya menyatakan bahwa banyak hal yang telah dilalui dalam berjalannya komunitas.

Terus Berkembang

“Dahulu pengurusnya hanya enam orang, namun sekarang semakin berkembang sampai 25 orang. Merasa terharu dan bangga dengan berkembangnya komunitas ini dari dulu sampai sekarang,” ungkapnya.

Begitupula dengan Rozzy, ketua blogger Pontianak periode 2018-2020 dalam kata sambutannya menyatakan banyak belajar selama masa kepemimpinannya.

“Selama menjadi blogger dan selama menjadi ketua, banyak hal yang saya pelajari. Mulai dari public speaking, teknik menulis serta bertemu banyak orang baru sehingga dapat sekalian belajar ilmu-ilmu baru.

Menurutnya pula, blogger adalah hobi yang menguntungkan asalkan konsisten dalam melakukannya.

Blog Menghasilkan

“Mulai dari hobi, bisa juga mendapatkan penghasilan. Asalkan kita konsisten dalam mengerjakannya. Jangan baru memulai tapi sudah berekspektasi besar dulu,” tambahnya.

Radit Mananta selaku ketua KBP terpilih periode 2021-2023 menyatakan rasa syukur dan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung KBP selama ini.

“Selama ini, blogger Pontianak tidak berjalan sendiri. Banyak yang mendukung sehingga saya sangat mengucapkan terima kasih dan bersyukur selalu mendukung KBP dari dulu hingga saat ini,”

Lebih jauh, Radit berharap agar seluruh pengurus dan anggota blogger Pontianak dapat bermanfaat dan berdampak melalui karya tulisan yang dibuatnya.

“Kedepannya, semoga kita semua dapat memberikan dampak yang baik, terus bekerjasama dengan stakeholder dari tulisan-tulisan yang dibuat diblognya masing-masing,” pungkasnya.

Alhamdulillah di awal tahun ini, kegiatan Kopdar Akbar Komunitas Blogger Pontianak ini didukung oleh Astra Motor Kalbar sebagai sponsor utama. Selain itu beberapa nama seperti Suara Pemred Kalbar, Esqiu Rent Car, dan Rental Car Indonesia juga turut mendukung kegiatan ini. (ADV)

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More