4 Teknik Penting Merawat Baju Bayi
Bagi anda para orangtua yang memiliki bayi kecil melakukan kegiatan merawat baju bayi yang dimiliki sangatlah penting. Meskipun aktifitas bayi masih terbatas di tempat tidurnya namun baju yang dikenakan sering kotor oleh air seni dan kotoran pup. Merawat baju bayi dengan teknik yang benar sangat diperlukan mengingat baju tersebut pastinya perlu dijaga kebersihannya. Perawatan yang tepat juga menjaga serat kain yang ada agar tidak menganggu kesehatan kulit sensitifnya.
Berikut adalah beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam merawar baju untuk bayi yang dimiliki agar mampu melindungi dan memberikan kenyamanan pada buah hati:
- Setiap membeli baju baru untuk si kecil selalu cuci dahulu untuk menghindari bakteri dan jamur ketika baju dibuat dan dipajang di toko.
- Selektif memilih detergent untuk pakaian bayi anda baiknya memilih detergent khusus bayi atau detergent cair yang tidak meninggalkan residu pada serat kain.
- Jauhkan pemutih untuk pakaian si kecil sebab bahan kimia tidak cocok untuk kulitnya.
- Pilih pelembut yang kemasannya terdapat stempel ‘aman untuk bayi’.
Bayi yang kerap pipis maupun pup tentunya akan membuat baju kotor menumpuk apabila tidak dibersihkan dengan benar. Mulai dari pemilihan detergent, perlakuakn saat mencuci hingga pasca pencucian sangat penting diperhatikan dengan baik. Baju yang bersih dan terjaga kualitasnya akan aman digunakan untuk kulit bayi yang sensitif. Sukses merawat baju bayi tercinta anda! (BP)