Zulham Zamrun Pemain Terbaik Piala Indonesia 2019

Zulham Zamrun terpilih sebagai pemain terbaik selain karena performanya juga karena hanya mendapatkan satu kartu kuning saja selama laga Piala Indonesia. Selain menjadi pemain terbaik, Zulham juga merengkuh gelar topskor. Ia, mencetak sepuluh gol sama seperti torehan penyerang Persebaya Surabaya, Amildo Balde.

Image: Google.Com

Pemain PSM Zulham Zamrun terpilih sebagai pemain terbaik Piala Indonesia 2019. Tidak hanya timnya saja yang menempati puncak Klasemen Piala Indonesia, tetapi pemain sayap PSM ini juga terpilih menjadi salah satu pemain terbaik di Piala Indonesia dengan mengalahkan sejumlah nominasi lainnya seperti Ismed Sofyan, Riko Simanjuntak, Tony Sucipto, dan Rasyid Bakrie.

Ada pertimbangan dari PSSI dalam menentukan penilaian untuk memilih siapa pemain terbaik di Piala Indonesia ini. Salah satu kriterianya adalah karena Pemain PSM ini mampu menunjukkan kualitas permainan terbaiknya selama ajang Piala Indonesia 2019 berlangsung.

Pemain Terbaik Piala Indonesia 2019

Selain itu, salah satu bukti yang ditunjukkan dari Zulham Zamrun layak dipilih sebagai pemain terbaik Piala Indonesia adalah dengan mencetak gol pertama PSM Makassar di leg kedua final Piala Indonesia melawan Persija Jakarta dan berhasil menang dengan skor 2-0 dan PSM Makassar terpilih sebagai juara Piala Indonesia.

Menurut Danurwindo sebagaI Direktur teknik PSSI, pemain yang menjadi nominasi pemain terbaik adalah pemain lokal saja walaupun banyak pemain impor yang juga tampil baik di laga Piala Indonesia ini. Danurwindo menjelaskan bahwa pemain terbaik Piala Indonesia hanya untuk pemain lokal, kalau di Liga 1 baru bisa masuk nominasi untuk pemain asing.

Profil Zulham Zamrun

LinkCollider - Free Social Media Advertising

Free Social Media Advertising

Karir sepakbola Zulham Zamrun dimulai pada tahun 2006, tepatnya di tim sepakbola Persiter Ternate. Di klub pertamanya ini, sosok pemuda yang lahir pada tanggal 19 Februari 1988 hanya bermain selama setahun karena langsung direkrut oleh Persigo Gorontalo. Dua tahun kemudian, Zulham Zamrun pindah ke klub Pro Titan dan sempat bermain selama satu musim.

Kemampuan dan skill yang dimiliki Zulham Zamrun mampu menarik hati tim pemandu bakat Persela Lamongan, oleh karena itu proses transfer perpindahan pun langsung dilakukan. Di klub sepakbola Lamongan inilah karir seorang Zulham Zamrun terus mengalami peningkatan. Alhamdulillah selama merumput di Persela Lamongan, total 16 gol berhasil disarangkan ke gawang lawan.

Masuk Timnas

Melihat prestasi cukup gemilang dari seorang pemuda Ternate ini membuat dirinya dipanggil untuk masuk dalam pasukan inti Tim Nasional Indonesia dan penampilan perdananya dilakukan pada saat bertanding melawan Arab Saudi pada tanggal 7 Oktober 2011.

Sempat merasakan bermain di klub besar sekelas Persib Bandung membuat Zulham Zamrun tidak cepat merasa puas. Setelah sempat beberapa kali pindah klub, akhirnya sosok winger left dan midfielder ini masuk dalam tim PSM. Di kancah nasional, Zulham Zamrun masih dipercaya untuk mengisi posisi sayap kiri atau tengah.

Mengulang Sejarah

Di tahun ini, Zulham Zamrun sukses membawa tim PSM menjadi jawara di kejuaraan Piala Indonesia 2019. Selain mendapat gelar atas nama tim, Zulham Zamrun juga berhasil menyabet dua penghargaan pribadi sekaligus yaitu sebagai pemain top skor dengan total 10 gol selama turnamen berlangsung dan sebagai Pemain Terbaik Piala Indonesia 2019.

Kisah prestasi yang diraihnya tahun ini sepertinya mengulang pencapaiannya pada ajang yang sama 4 (empat) tahun lalu. Pada saat itu, Zulham Zamrun sukses mengantarkan Persib Bandung menjadi juara Piala Indonesia 2015 sekaligus menjadi pemain terbaik dan top skor dengan jumlah 6 gol. (ADV)

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Don`t copy text!