Disangka Rumah Kuntilanak, Video Ini Langsung Menjadi Viral
Satu kejadian unik sekaligus menarik langsung menarik perhatian ketika video YouTube ini langsung mendapatkan banyak kunjungan sekaligus komentar karena disangka rumah kuntilanak.
Rumah Pontianak = Rumah Kuntilanak
Iseng-iseng sedang melihat halaman dashboard channel YouTube milik sendiri, Blogger Borneo sempat merasa kaget dengan jumlah kunjungan terhadap salah satu video berjudul Video Rumah Sewa Pontianak.
Dari hasil statistik yang diperlihatkan, hanya dalam waktu kurang lebih 2 minggu, video tersebut sudah mencapai angka jumlah kunjungan mendekati 30 ribu. Fantastis…
Merasa penasaran, Blogger Borneo langsung melihat video yang sebenarnya sudah cukup lama dipublikasikan, yaitu pada tahun 2010.
Awalnya sempat merasa lupa dengan keberadaan video ini di channel pribadi, namun begitu diingat-ingat kembali ternyata memang video tersebut Blogger Borneo buat ketika membantu seseorang mempromosikan rumahnya untuk disewakan.
Blogger Borneo kemudian membaca komentar-komentar dari orang-orang yang sudah menontonnya, dari bahasa yang digunakan sepertinya para komentator tersebut berasal dari negara tetangga Malaysia. Blogger Borneo sempat merasa heran dengan isi komentar mereka yang rata-rata isinya tidak percaya dengan video tersebut.
Ya boleh dikata secara bahasa dan konten sepertinya tidak ada kaitan antara isi video dengan komentar mereka, tapi mengapa bahasa yang digunakan seolah-olah ada yang salah dengan video tersebut.
Beberapa hari dalam sebuah tanda tanya besar, akhirnya sebuah komentar dari salah seorang pengunjung menjawab kegalauan hati selama ini. Dari komentarnya tersebut, Blogger Borneo baru paham bahwa kata Pontianak oleh mereka disangkakan Kuntilanak.
Jadi ketika mereka membaca judul video tersebut adalah Rumah Sewa Pontianak, mereka mengira video tersebut menunjukkan Rumah Sewa Kuntilanak. 😀
Blogger Borneo pun hanya bisa tersenyum dengan tingkah pola para komentator tersebut. Ternyata selama ini masih banyak anggapan yang menyatakan bahwa Pontianak itu adalah Kuntilanak.
Sebegitu melekatnya pemahaman ini dari dulu hingga sekarang karena cerita rakyat yang banyak beredar, bahwa nama kota Pontianak diambil karena dulu waktu awal menginjakkan kakinya di muara sungai Kapuas dan Landak, Sultan Pontianak I beberapa kali menembakkan meriamnya untuk mengusir para hantu kuntilanak yang mengganggu.
Padahal menurut buku hasil tulisan dari Ahmad DZ yang berjudul Pontianak Heritage, secara jelas dapat dibaca mengenai beberapa definisi dan asal muasal kisah nama Pontianak yang bisa menambah referensi bagi kita semua termasuk Blogger Borneo sendiri.
Jadi, setelah video tersebut sempat ramai dikunjungi oleh orang-orang yang salah sangka terhadap judulnya, baru-baru ini Blogger Borneo masih menerima komentar yang isinya kurang lebih sebagai berikut:
“Setahu aku, Pontianak ni nama suatu tempat di Indonesia dekat dengan S’wak…komen mcm-mcm, tak tau ke kebodohan anda dalam Geografi begitu terserlah..” – Sheronarose Gat
Akhirnya ada beberapa pengunjung yang sadar dan paham mengenai bahasa judul yang digunakan. Tapi tidak mengapa, kapan lagi video Blogger Borneo bisa viral dan ramai dikunjungi seperti ini kan. Meskipun alasannya karena salah paham. Hahahaha…
Bagi para pembaca yang merasa penasaran dengan isi videonya, silahkan menontonnya diatas. Oh iya, jangan lupa SUBSCRIBE ya channelnya. Terima kasih banyak sebelumnya… (DW)